Sabtu, 11 April 2009

Visualisation…=====> Positive Feeling ^_^

Percaya nggak kalau gambaran yang ada dalam bayangan pikiranmu ada hubungannya dengan perasaanmu?

Hmm, mari pikirkan gambar positif yang berwarna-warni, cerah, dan bahagia…

Bisa berupa gambar dirimu yang tampak cantik, sedang menyelesaikan sebuah tujuan, atau terlibat dalam sebuah aktivitas yang menyenangkan.

Pikirkan gambaran yang menyenangkan itu dalam detail yang hidup, dan tambahkan sebuah kata atau ungkapan positif di dalamnya.

Kemudian, kapan saja kamu ngerasa dalam keadaan down atau bermental negatif, munculkan gambar itu.

Coba buat gambar itu mengisi keseluruhan layar visi mental kamu supaya kamu nggak bisa membayangkan hal yang lain.

Tetaplah fokus pada gambar itu sampai kamu memperhatikan bahwa perasaan nggak bahagiamu sedang berubah.

Ambil nafas dalam-dalam dan bawa pemandangan itu semakin mendekat sambil tersenyum dan rileks

Lihatlah setiap bagian dari dirimu di dalam kenyataan tersebut.

Pegang gambaran baru yang positif ini, ulangi sesering yang diperlukan sampai kamu mulai memperhatikan perasaan dan pikiran kamu berubah menjadi pengalaman yang lebih bahagia tentang diri dan hidupmu.

Kamu bisa menggunakan teknik itu kapan aja kamu terlibat dalam suatu situasi yang sulit.

Gambaran positif yang kamu ulang-ulang dalam pikiranmu lama kelamaan akan membentuk mentalitasmu.

Mentalitas akan menciptakan realitas.

Gambaran dalam pikiran yang positif akan mempengaruhi perasaan menjadi semakin positif…

Masih nggak percaya juga?

Rasakan sendiri aja…

^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar